MANFAAT LABU SIAM
https://www.khasiat.co.id
MANFAAT LABU SIAM
Manfaat
Labu siam atau juga populer disebut dengan nama manisa adalah buah dari tanaman
yang merambat dengan cara berpegangan pada media dengan sulur-sulurnya yang
ulet. Tanaman ini membutuhkan media tumbuh berupa tanah yang lembab dan basah,
dan bisa tumbuh dengan sangat cepat. Labu siam sudah siap panen sekitar 30 hari
setelah penyerbukan bunga.
Beberapa
jenis lain memiliki permukaan penuh dengan duri runcing, sementara yang lain
memiliki kulit yang halus. Daging didalamnya berwarna putih pucat dan
membungkus bakal biji. Labu siem memiliki tekstur yang renyah, serta rasa yang
ringan seperti labu. Advertisement Kandungan nutrisi dan manfaat labu siem bagi
kesehatan Sayuran yang bisa diolah dengan banyak cara ini biasanya sangat
digemari oleh ibu-ibu rumah tangga.
Selain
rasanya yang ringan, segar, ternyata labu siem juga mengandung beberapa nutrisi
penting yang sangat berguna bagi kesehatan tubuh kita.
Berikut
ini baca lebih banyak tentang khasiat dan manfaat buah manisa ini:
Kandungan
nutrisi labu siam Labu siem mengandung beberapa vitamin dan nutrisi penting
lainnya. Satu setengah cangkir porsi menyediakan sekitar 17% dari
kebutuhan vitamin C harian Anda. Selain itu, buah sayuran ini juga mengandung
vitamin B kompleks, seperti folat sejumlah 61 mcg dan sejumlah kecil niacin,
thiamin, riboflavin, asam pantotenat dan vitamin B6. Vitamin B berperan penting
dalam proses metabolisme tubuh.
Selain itu buah labu ini juga mengandung zat
mineral seperti zat besi, mangan, fosfor, seng, dan tembaga Menjaga kadar
koleseterol Labu siam sama halnya dengan jenis labu lainnya, adalah salah
satu sayuran yang mengandung kalori yang sangat rendah. Labu siam hanya
menyediakan kalori per 100 gramnya, serta tidak mengandung lemak jenuh atau
kolesterol. Namun, sayuran ini kaya akan serat makanan, zat antioksidan,
mineral, dan vitamin. Makanan rendah kalori dan sayuran yang kaya serat
seringkali direkomendasikan oleh ahli para diet untuk menjaga kadar kolesterol
dan menurunkan berat badan.
Menurunkan
darah tinggi Selain memberikan nutrisi, labu siam mungkin juga memberikan
beberapa manfaat bagi kesehatan. Purdue University mengatakan teh herbal yang
dibuat dengan daun labu siam digunakan untuk menurunkan tekanan darah tinggi,
melarutkan batu ginjal, dan mengobati aterosklerosis atau pengerasan pembuluh
darah arteri. Teh yang mengandung daging labu siam memiliki sifat diuretik
ringan, dan digunakan untuk mengobati penyakit kembung.
Komentar
Posting Komentar